CMNP - Citra Marga Nusaphala Persada Tbk

-

Citra Marga Nusaphala Persada Tbk adalah perusahaan yang bergerak dalam menyelenggarakan dan melaksanakan proyek jalan tol yang meliputi perencanaan, pembangunan, pengoperasian dan pemeliharaan jalan tol. Perusahaan memiliki portofolio bisnis tidak hanya pada bisnis inti pengembangan jaringan jalan tol, tetapi juga bidang bisnis pelengkapnya mencakup bisnis substitusi, bisnis suplementer maupun bisnis komplementer. Lokasi ruas jalan tol perusahaan tersebar di propinsi Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur. Perusahaan telah mengoperasikan 4 ruas jalan tol yaitu jalan tol dalam kota Jakarta, jalan tol Waru - Juanda, jalan tol Soreang - Pasirkoja dan jalan tol Depok - Antasari.

CMNP Grup memiliki konsesi jalan tol sebanyak 6 konsesi, yaitu ruas jalan tol Jakarta Inner Urban Toll, Ruas Cawang - Tanjung Priok - Ancol Timur - Jembatan Tiga / Pluit (Ir. Wiyoto Wiyono MSc), sepanjang 37 km, dan berakhir pada tahun 2025; ruas jalan tol Waru Juanda, Surabaya, menghubungkan Bundaran Waru, Sidoarjo, selatan kota Surabaya dengan Bandar Udara Internasional Juanda, sepanjang 12,8 km, dan berakhir pada tahun 2040; ruas jalan tol Depok - Antasari, penghubung Jakarta dengan Depok, sepanjang 23 km, dan berakhir pada tahun 2056; ruas jalan tol Soreang – Pasir Koja, Bandung, sepanjang 8,12 km, dan berakhir pada tahun 2062; ruas jalan tol Cileunyi – Sumedang, Jawa Barat, sepanjang 60 km, dan berakhir pada tahun 2057; serta ruas jalan tol Bogor Outer Ring Road, sepanjang 13 km, dan berakhir pada tahun 2054.

Perusahaan senantiasa melakukan pemeliharaan konstruksi jembatan layang, baik pemeliharaan rutin (patching aspal, scrapping filling aspal rutin, penggantian expansion joint asphaltic plug, perbaikan marka jalan rutin, kebersihan ruas jalan tol, perawatan taman, perawatan drainase, perawatan lampu PJU), pemeliharaan berkala (scrapping filling aspal, expansion joint , marka jalan, injeksi epoxy , sand blasting struktur jalan tol, pengecatan outer inner, pemeliharaan Rumijatol) maupun pemeliharaan khusus. Berbagai program pemeliharaan tersebut mampu menjaga kondisi jembatan layang tetap kokoh dan kuat, sehingga perusahaan dapat memberikan keamanan,kelancaran dan kenyamanan bagi pengguna jalan tol.

Profil Perusahaan

Didirikan pada tanggal
13 April 1987
Kode Industri
J112
Sektor
Infrastruktur (IDX IC) / Infrastruktur, Utilitas & Transportasi (JASICA)
Sub-Sektor
Infrastruktur Transportasi (IDX IC) / Jalan Tol, Pelabuhan, Bandara & Sejenisnya (JASICA)
Industri
Operator Infrastruktur Transportasi
Sub-Industri
Operator Jalan Tol & Rel
Emiten Sejenis
JSMR META TRUB
Tanggal IPO
10 Januari 1995
Papan
Utama
Jumlah saham beredar
5.437.498.079 lembar / 5,44 M lembar
Kapitalisasi
Rp. 7,69 T
Pemegang saham diatas 5%
BP2S SG/BNP Paribas Wealth Management Singapore Branch (58.96%)
Masyarakat (41.04%)
Fitria Yusuf (4416%)
Feisal Hamka (4915%)
Lena T Burhanudin (4554%)
Dewan Komisaris
Feisal Hamka (Komisaris Utama)
Dionisius Widijanto (Komisaris)
Eka Pria Anas (Komisaris)
Direksi
Fitria Yusuf (Direktur Utama)
Hasyim (Direktur)
Djoko Sapto M Mulyo (Direktur)
Anak Perusahaan
PT Citra Persada Infrastruktur (Perdagangan, Pembangunan dan Jasa - 99.98999786%)
PT Citra Margatama Surabaya (Penyelenggaraan Jalan Tol - 96.83000183%)
PT Citra Wassphutowa (Penyelenggaraan Jalan Tol - 62.5%)
PT Elevasi Teknologi Informasi D/a PT Citra Persada Servic (Perdagangan, Kontraktor, Pengolahan Lahan, Pengadaan Barang Pendistribusian dan Jasa Lainnya - 99.94999695%)
PT Citra Marga Nusantara Propertindo (Infrastruktur & Properti - 99.93000031%)
PT Citra Marga Lintas Jabar (Penyelenggaraan Jalan Tol - 68.80000305%)
PT Citra Karya Jabar Tol (Penyelenggaraan Jalan Tol - 51%)
PT Girder Indonesia (Perdagangan Kontraktor, Pengolahan Lahan, Perindustrian dan Jasa Lainnya - 97.55000305%)
Situs web

Komposisi Pendapatan di 2018

3,82 T

Status Kuartal Terkini

  • Penjualan-Naik > 20%
  • DER < 1x
  • Hutang-Naik > 20%
  • Hutang-Naik > 40%
  • Laba
  • Laba-Naik
  • ROE < 10%
  • Arus-Kas-Bebas-Plus
  • Nilai-Buku > Harga
  • Modal-Turun-Rata2 < 10%
  • Penjualan-Turun-Rata2 < 10%
  • Laba-Naik-Rata2 < 20%
  • Aset-Lancar < Hutang-Lancar
  • Margin-Laba-Kotor > 20%
  • Margin-Laba-Operasi > 10%
  • Margin-Laba-Operasi > 20%
  • Margin-Laba-Bersih > 10%
  • Margin-Laba-Bersih > 20%