MORA - Mora Telematika Indonesia Tbk
Mora Telematika Indonesia Tbk adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang aktivitas telekomunikasi dengan kabel, internet service provider (ISP), dan jasa interkoneksi internet (NAP). Perusahaan memiliki pelanggan di berbagai segmen termasuk Telco, ISP, pemerintah, perusahaan dan residential. Perusahaan merupakan salah satu penyedia jaringan fiber optic backbone terbesar di Indonesia, dengan cakupan layanan domestik tersebar sepanjang Sumatera, Jawa, Bali, Nusa Tenggara hingga Papua, dengan interkoneksi ke Singapura sebagai cakupan layanan internasional. Perusahaan membangun Moratelindo Internasional Cable-sistem One
(MIC-1
) dengan panjang sekitar 70 km di stasiun docking Changi dan Batam. MIC-1
adalah kabel bawah laut serat optik repeaterless linear (koneksi langsung di bawah laut) yang menghubungkan Singapura dan Pulau Batam. Perusahaan juga didukung infrastruktur fiber optic backbone bawah laut yang menghubungkan Batam-Dumai-Malaka (BDM), dengan 2 kabel bawah laut dari Singapura ke Batam, dan tiga sistem kabel dari Batam ke Jakarta. Diikuti dengan pengembangan kabel serat optik bawah laut internasional dari Jakarta-Bangka-Bintan & Singapore (B3JS) sepanjang 1.398,31 Km dengan kapasitas 400 Gbps. Perusahaan juga membentuk jaringan untuk mengakses Jambi dan Batam (Jiba) sepanjang 304 Km dengan kapasitas 160 GBps. Kegiatan usaha perusahaan didukung dengan 6 Nusantara Data Center (NDC) dengan standard design Tier 2, yang saling terintegrasi di Medan, Batam, Palembang, Jakarta, Surabaya, dan Bali.
Segmen usaha/jasa yang di tawarkan perusahaan terdiri dari konektivitas, jasa internet, jasa pusat data, solusi nilai tambah, dan infrastruktur. Segmen konektivitas menawarkan layanan sewa kapasitas jaringan (sewa link) yang menghubungkan suatu node ke node tujuan lainnya baik lokal maupun international yang dipergunakan oleh perusahaan Telco, ISP maupun pelanggan enterprise. Segmen jasa internet menawarkan layanan koneksi dari pelanggan ke internet global dengan jalur koneksi yang bersifat dedicated yang dipergunakan oleh pelanggan ISP, pelanggan enterprise maupun yang bersifat broradband (burstable) untuk pelanggan enterprise dan retail. Segmen jasa pusat data menawarkan layanan pusat data yang tersedia di 6 data center perusahaan (Jakarta, Batam, Medan, Palembang, Surabaya dan Denpasar) untuk kebutuhan perusahaan Telco, ISP maupun enterprise untuk sewa rack dan fasilitas di data center. Segmen solusi nilai tambah menawarkan layanan nilai tambah yang menjadi bagian total solusi yang disiapkan perusahaan kepada seluruh pelanggan. Segmen infrastruktur menawarkan layanan dengan pemanfaatan infrastruktur yang dimiliki atau dibangun perusahaan untuk dimanfaatkan oleh pelanggan baik operator Telco dan ISP dengan skema sewa fasilitas infrastruktur.
Perusahaan membagi segmen pelanggan menjadi 4 jenis yaitu Telco; wholesale; retail dan enterprise dan lainnya. Segmen Telco terdiri dari layanan jalur sewaan (leased line) untuk konektivitas jaringan dan serat optik kepada operator telekomunikasi domestik dan internasional. Produk utama segmen Telco meliputi sewa sirkuit khusus internasional (IPLC), produk sewa sirkuit khusus domestik (DLC), produk jaringan privat virtual protokol internet (MPLS), layanan interkoneksi, layanan pusat data, layanan hosting dan awan privat dan publik, layanan infrastruktur, termasuk penyewaan saluran dan kolokasi menara. Segmen wholesale menyediakan layanan internet (termasuk jalur sewa dan koneksi kapasitas, baik domestik maupun internasional) kepada operator telekomunikasi, terutama melalui skema business-to-business (B2B). Produk dan layanan utama perusahaan dalam segmen wholesale meliputi IP transit, jaringan tulang punggung, produk IPLC, produk DLC, produk MPLS, layanan interkoneksi, layanan internet, layanan pusat data, layanan hosting dan awan swasta dan publik, layanan infrastruktur, termasuk penyewaan saluran dan kolokasi menara. Segmen enterprise adalah segmen pasar perusahaan swasta, pemerintahan non-telekomunikasi / provider. Produk atau jasa yang ditawarkan adalah internet dedicated, internet broadband Oxygen.id Soho
, datacenter, leased line domestic (Metro). Segmen retail menyediakan solusi Fiber-to-the-Home (FTTH) menyeluruh secara langsung ke pelanggan ritel dalam pasar residensial dan apartemen. Produk utama dalam segmen retail meliputi layanan triple play, layanan internet, telefoni, dan TV kabel di bawah merek dagang Oxygen.id
. Segmen lainnya merupakan pendapatan konstruksi dan pendapatan keuangan dari konsesi jasa atas entitas anak, PT. Palapa Ring Barat
(PRB) dan PT. Telematika Timur Indonesia
(PTT). Segmen lainnya juga merupakan pendapatan kontraktor entitas anak, PT Oxygen Infrastuktur Indonesia
dalam rangka memenuhi kebutuhan pelanggan untuk pekerjaan pembangunan jaringan fiber optic.
Profil Perusahaan
PT Candrakarya Multikreasi (40.83%)
PT Smart Telecom (18.32%)
Masyarakat (10.68%)
Karim Panjaitan (Komisaris)
Kanaka Puradiredja (Komisaris)
Jimmy Kadir (Wakil Direktur Utama)
Moratel International Pte, Ltd. (Jasa Teknologi dan Telekomunikasi - 100%)
PT Oxygen Multimedia Indonesia (Televisi Kabel - 99.95999908%)
PT Oxygen Infrastruktur Indonesia (Pembangunan Sarana dan Prasarana Jaringan Telekomunikasi - 0.039999999%)
PT Palapa Ring Barat (Jasa Teknologi dan Telekomunikasi - 98.90000153%)
PT Indo Pratama Teleglobal (Jasa Teknologi dan Telekomunikasi - 65%)