WIFI - Solusi Sinergi Digital Tbk

-

Solusi Sinergi Digital Tbk adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang periklanan, serta perusahaan holding yang melakukan investasi dalam bidang periklanan, produk dan layanan digital, dan jaringan serat optik melalui perusahaan anak.

Dalam menjalankan kegiatan usaha periklanan, perusahaan menyediakan Out-of-home Advertising (OOH) yang merupakan penyelenggaraan reklame luar ruang dengan bantuan panel digital, dimana perusahaan menyediakan jasa periklanan yang biasanya dapat dilihat secara langsung seperti billboard, TV commuter dan lainnya. Perusahaan menyediakan iklan di kereta api dan fasilitasnya (mass transit media) antara lain di stasiun kereta api (station media), di dalam dan luar gerbong kereta api, penutup tempat duduk (coverseat) di dalam kereta api dan televisi yang berada di dalam kereta api (TV commuter line train). Perusahaan juga menyediakan iklan billboard dan videotron pinggir jalan (media roadside) seperti di pasar modern, digital billboard di gerbang tol, digital roadside billboard, dan static roadside billboard. Selain itu perusahaan juga menyediakan digital advertising yang merupakan penyelenggaraan reklame yang bersifat elektronik yang terdapat pada aplikasi mobile, website, free wi-fi dan sejenisnya.

Perusahaan melalui perusahaan anak menyediakan produk dan layanan digital dengan merek Codify yang merupakan layanan pembuatan program, pembuatan mobile & web application, system development dan optimalisasi website. Melalui perusahaan anak, perusahaan mengoperasikan aplikasi Lini Poin, Clarity dan KAI Access. Aplikasi Lini Poin menyediakan layanan penyediaan poin bagi pengguna aplikasi dimana terdapat beragam kegiatan yang dapat dilakukan oleh pengguna aplikasi untuk mendapatkan poin seperti menjawab kuis, menonton video dan menggunakan wi-fi gratis, untuk dapat ditukarkan menjadi voucher belanja, dan hadiah lainnya. Aplikasi Clarity menyediakan layanan konektivitas internet berupa wi-fi yang dapat dinikmati pengguna secara gratis, dengan didahului penayangan iklan sebelum dapat menikmati layanan wi-fi gratis tersebut. KAI Access dibuat untuk memudahkan serta meningkatkan pengalaman perjalanan melalui kereta api baik kereta antar kota, kereta lokal atau kereta jarak jauh, termasuk memesan tiket kereta, membeli asuransi perjalanan, menerima e-ticket, menerima e-boarding pass, menjadwal ulang perjalanan, membatalkan perjalanan atau memesan makanan.

Perusahaan berkerjasama dengan KAI melalui perusahaan anak menyediakan jaringan kabel serat optik sepanjang rel kereta milik KAI, yang ditargetkan untuk memperkuat bandwidth dan jaringan infrastruktur data dari pulau Jawa, dan kedepannya perusahaan juga merencanakan untuk dapat melebarkan jangkauannya ke pulau Sumatra. Pada tahun 2019, KAI dan perusahaan anak menandatangani kontrak selama 10 tahun untuk pemasangan, pengoperasian dan pengelolaan serat optik sepanjang rel kereta milik KAI di area rel kereta sepanjang 2.800 kilometer. Kontrak ini dapat diperpanjang lagi selama 5 tahun. Pendapatan dari kegiatan usaha ini akan dibagi hasil antara perusahaan anak dan KAI sebesar 70%:30%. Perusahaan membagi tahapan pemasangan serat optik menjadi 5 tahap, yaitu bagian 1 dengan total 221 kilometer mencakup Jakarta-Bogor dan Jakarta Bandung; bagian 2 dengan total 783,6 kilometer mencakup Cikarang-Cirebon-Semarang, DKI Jakarta Raya, Merak; bagian 3 dengan total 433 kilometer mencakup Semarang-Surabaya dan Semarang-Solo; bagian 4 dengan total 778 kilometer mencakup Jogjakarta-Purwokerto; dan bagian 5 dengan total 464 kilometer mencakup Sukabumi dan Banyuwangi.

Profil Perusahaan

Didirikan pada tanggal
6 September 2012
Kode Industri
I111
Sektor
Teknologi (IDX IC) / Perdagangan, Jasa & Investasi (JASICA)
Sub-Sektor
Perangkat Lunak & Jasa TI (IDX IC) / Advertising, Printing & Perangkatnya (JASICA)
Industri
Aplikasi & Jasa Internet
Sub-Industri
Aplikasi & Jasa Internet
Emiten Sejenis
AWAN BELI BUKA CASH DIVA EDGE EMTK GOTO HDIT JATI KIOS KREN MCAS MPIX NFCX PGJO TFAS TOSK UVCR
Tanggal IPO
30 Desember 2020
Papan
Pengembangan
Jumlah saham beredar
2.359.355.118 lembar / 2,36 M lembar
Kapitalisasi
Rp. 5,19 T
Pemegang saham diatas 5%
PT Investasi Sukses bersama (73.2%)
PT Prambanan Investasi Sukses (6.95%)
Masyarakat (19.52%)
Dewan Komisaris
Rudiantara (Komisaris Utama)
Emily Bonosusatya (Komisaris)
Raymond Pribadi (Komisaris)
Direksi
Hermansjah Haryono (Direktur Utama)
Martha Rebecca (Direktur)
Wahyudi (Direktur)
Anak Perusahaan
PT Aspek Media Indonesia (Perdagangan, Perindustrian dan Jasa - 99.83000183%)
PT Mitra Digital Ekosistem (Perdagangan, Perindustrian dan Jasa - 60%)
PT Kreasi Kode Digital (Perdagangan, Perindustrian dan Jasa - 75%)
PT Integrasi Jaringan Ekosistem (Perdagangan, Perindustrian dan Jasa - 90%)
PT Jalani Operasional bersama (Perdagangan, Perindustrian dan Jasa - 55%)
PT Graha Mamuju Indah (Perdagangan, Perindustrian dan Jasa - 99.83000183%)
PT Solusi Pariwisata Digital (Perdagangan, Perindustrian dan Jasa - 51%)
PT Integrasi Media Terkini (Perdagangan, Perindustrian dan Jasa - 99.83000183%)
PT Solusi Pembayaran Gerai (Perdagangan, Perindustrian dan Jasa - 99.83000183%)
Situs web

Komposisi Pendapatan di 2019

36,65 M
36,63 M

Status Kuartal Terkini

  • Volume-Besar
  • Penjualan-Naik < 20%
  • DER > 1x
  • DER > 1.5x
  • DER > 2x
  • Hutang-Naik > 20%
  • Hutang-Naik > 40%
  • Hutang-Naik > 60%
  • Hutang-Naik > 80%
  • Hutang-Naik > 100%
  • Laba
  • Laba-Naik
  • Laba-Naik > 40%
  • Laba-Naik > 60%
  • Laba-Naik > 80%
  • Laba-Naik > 100%
  • Laba-Naik > 200%
  • Laba-Naik > 300%
  • Laba-Naik > 400%
  • Laba-Naik > 500%
  • ROE < 10%
  • Nilai-Buku < 1/4 Harga
  • Nilai-Buku < 1/2 Harga
  • Nilai-Buku < Harga
  • Modal-Naik-Rata2 > 10%
  • Modal-Naik-Rata2 > 20%
  • Penjualan-Naik-Rata2 > 10%
  • Penjualan-Naik-Rata2 > 20%
  • Penjualan-Naik-Rata2 > 40%
  • Penjualan-Naik-Rata2 > 60%
  • Penjualan-Naik-Rata2 > 80%
  • Penjualan-Naik-Rata2 > 100%
  • Laba-Naik-Rata2 > 20%
  • Laba-Naik-Rata2 > 40%
  • Laba-Naik-Rata2 > 60%
  • Laba-Naik-Rata2 > 80%
  • Laba-Naik-Rata2 > 100%
  • Laba-Naik-Rata2 > 200%
  • Laba-Naik-Rata2 > 300%
  • Aset-Lancar > Hutang-Lancar
  • Margin-Laba-Kotor > 20%
  • Margin-Laba-Kotor > 40%
  • Margin-Laba-Kotor > 60%
  • Margin-Laba-Kotor > 80%
  • Margin-Laba-Operasi > 10%
  • Margin-Laba-Operasi > 20%
  • Margin-Laba-Operasi > 30%
  • Margin-Laba-Operasi > 40%
  • Margin-Laba-Operasi > 50%
  • Margin-Laba-Bersih > 10%