ARKA - Arkha Jayanti Persada Tbk

-

Arkha Jayanti Persada Tbk adalah perusahaan bergerak dalam bidang teknik dan manufaktur. Perusahaan mampu merancang dan membuat komponen-komponen alat berat, karoseri dump truck meliputi fabrikasi komponen untuk excavator, bulldozer, motor grader, wheel loader dan dump truck pertambangan ukuran besar; dan kontruksi baja untuk berbagai sektor industri meliputi bidang konstruksi baja bangunan / gedung, konstruksi tangki dan konstruksi perpipaan. Produk perusahaan diaplikasikan ke berbagai sektor industri yaitu industri energi, minyak dan gas, dan industri otomotif. Perusahaan juga bergerak dalam bidang jasa alat angkutan tambang.

Perusahaan mengerjakan pekerjaan yang sifatnya job order dari beberapa client. Proses produksi dimulai dari permintaan barang (purchase order) dari client sesuai item dan kuantitas yang diminta, dilanjutkan dengan proses pengecekan stock material yang tersedia oleh bagian produksi. Bagian produksi menginput barang masuk berdasarkan tanggal, jenis barang, kuantitas dan kualitas; Selanjutnya tahap fabrikasi, dimana terdiri dari beberapa tahap antara lain: tahap cutting / pemotongan plat baja yang merupkan proses pemotongan bahan baku (plate baja) menjadi beberapa bagian; tahap penyambungan plate baja yang telah dipotong; tahap fabrikasi, yaitu pemrosesan lembaran metal atau lembaran logam sesuai dengan design dan permintaan client; dan tahap machining, yaitu proses pembuatan benda kerja dengan perautan (menghilangkan material yang tidak diinginkan dari benda kerja dalam bentuk chip) sesuai dengan PO dari client. Setelah semua proses selesai, bagian produksi akan memeriksa hasil akhir barang produksi, dan jika dari hasil pengecekan dinyatakan telah sesuai, maka barang produksi tersebut dikirim ke client / rekanan.

Perusahaan memiliki 2 (dua) pabrik yaitu di Pabuaran (Bogor) yang khusus untuk melakukan proses cutting; dan Labuan yang mengerjakan proses welding (pengelasan). Bahan baku utama adalah plat baja karbon (carbon steel plate) SS 400, SM 490, SM 572, pipa baja karbon (carbon steel pipe) dan hot rolled carbon steel plate yang terutama berasal dari pemasok dalam negeri. Perusahaan membeli bahan baku baik untuk persediaan maupun untuk memenuhi pesanan dari pelanggan tertentu atau untuk proyek-proyek tertentu.

Profil Perusahaan

Didirikan pada tanggal
24 November 1999
Kode Industri
C143
Sektor
Perindustrian (IDX IC) / Aneka Industri (JASICA)
Sub-Sektor
Barang Perindustrian (IDX IC) / Mesin dan Alat Berat (JASICA)
Industri
Mesin
Sub-Industri
Mesin & Komponen Perindustrian
Emiten Sejenis
AMIN APII GPSO KRAH LABA MARK PTMP
Tanggal IPO
10 Juli 2019
Papan
Pengembangan
Jumlah saham beredar
2.000.000.000 lembar / 2 M lembar
Kapitalisasi
Rp. 28 M
Pemegang saham diatas 5%
PT Arkha Tanto Prima (49.62%)
PT JAF Asia Investment (16.64%)
Publik (33.74%)
Dewan Komisaris
Tatit Jatmiko (Komisaris Utama)
Ferinato (Komisaris)
Wawan Setyawan, Se (Komisaris)
Direksi
Dwi Hartanto (Direktur Utama)
Baharaja Sianipar (Direktur)
Anak Perusahaan
( - 0%)

Komposisi Pendapatan di 2018

104,33 M
104,33 M
104,33 M

Status Kuartal Terkini

  • Penjualan-Naik > 20%
  • Penjualan-Naik > 40%
  • Penjualan-Naik > 60%
  • DER > 1x
  • DER > 1.5x
  • DER > 2x
  • DER > 3x
  • Hutang-Naik < 20%
  • Laba
  • Laba-Turun
  • Laba-Turun > 40%
  • ROE < 10%
  • Nilai-Buku > Harga
  • Nilai-Buku > 2x Harga
  • Nilai-Buku > 3x Harga
  • Modal-Naik-Rata2 > 10%
  • Penjualan-Naik-Rata2 > 10%
  • Penjualan-Naik-Rata2 > 20%
  • Penjualan-Naik-Rata2 > 40%
  • Laba-Turun-Rata2 > 20%
  • Laba-Turun-Rata2 > 40%
  • Laba-Turun-Rata2 > 60%
  • Laba-Turun-Rata2 > 80%
  • Aset-Lancar > Hutang-Lancar
  • Margin-Laba-Kotor < 20%
  • Margin-Laba-Operasi < 10%
  • Margin-Laba-Bersih < 10%