ENZO - Morenzo Abadi Perkasa Tbk

-

Morenzo Abadi Perkasa Tbk adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang usaha pengolahan distribusi hasil perikanan (rajungan). Rajungan atau lebih dikenal dengan portunus pelagicus adalah sejenis kepiting yang hidup di laut. Perusahaan adalah salah satu prosesor daging kepiting pasteurisasi terkemuka di Indonesia dan terkenal di Amerika Serikat sebagai foodprocessor yang sangat handal dengan kualitas produk yang tinggi, sehingga produk perusahaan diterima oleh produsen foodprocessor terkemuka di Amerika Serikat seperti Aqua Star Corp., yang telah berdiri sejak 1990, serta beroperasi di 17 negara. Daerah pemasaran perusahaan meliputi Amerika Serikat, Eropa dan Asia.

Hasil produksi dari perusahaan dan perusahaan anak terdiri dari rajungan dan hasil tangkapan laut beku. Rajungan dikemas ke dalam 3 tipe packaging yaitu Can, Cup dan Pouch; sedangkan hasil tangkapan laut beku (frozen seafood) dikemas dalam 3 bentuk produk beku yaitu Block Frozen, Semi Block Frozen dan IQF (Individual Quick Frozen).

Perusahaan dan perusahaan anak memiliki 2 pabrik pengolahan rajungan yang berlokasi di Demak, Jawa Tengah, seluas 6.300 m2, dan Medan, Sumatera Utara, seluas 5.000 m2; yang seluruhnya dilengkapi dengan cold storage (ruang pendingin) dengan jumlah cold storage yang dimiliki perusahaan dan perusahaan anak sebanyak 5 (lima) buah dengan kapasitas keseluruhan 300 ton. Pabrik di Demak berkonsentrasi pada pengolahan dan pengemasan rajungan, dan pabrik di Medan berkonsentrasi pada pengolahan dan pengemasan rajungan dan hasil tangkapan laut beku (frozen seafood).

Pengadaan bahan baku rajungan didapat dari nelayan; kemudian rajungan diproses di mini plant lalu disortir per bagian seperti collosal atau jumbo lump, super lump, flower, special dan claw meat, yang tiap-tiap bagian akan ditempatkan dalam satu wadah plastik lalu ditempatkan dalam box fiber berisi es batu untuk dikirim ke pabrik perusahaan yang nantinya akan disortir kembali dan dilakukan pengecekan, pasteurisasi, dikemas dan siap dikirim ke konsumen. Untuk hasil tangkapan laut beku (frozen food), pengadaan bahan baku didapat dari nelayan kemudian dicuci, dibersihkan sesuai permintaan, lalu dibekukan sebelum dikirim ke konsumen.

Profil Perusahaan

Didirikan pada tanggal
10 Januari 2013
Kode Industri
D231
Sektor
Barang Konsumen Primer (IDX IC) / Industri Barang Konsumsi (JASICA)
Sub-Sektor
Makanan & Minuman (IDX IC) / Makanan & Minuman (JASICA)
Industri
Produk Makanan Pertanian
Sub-Industri
Ikan, Daging & Produk Unggas
Emiten Sejenis
AGAR AMMS ASHA AYAM CPIN CPRO CRAB DEWI DPUM DSFI IKAN ISEA JPFA MAIN MBAI NEST SIPD UDNG WMPP WMUU
Tanggal IPO
14 September 2020
Papan
Pengembangan
Jumlah saham beredar
2.162.547.122 lembar / 2,16 M lembar
Kapitalisasi
Rp. 92,99 M
Pemegang saham diatas 5%
PT Tritunggal Sukses Investama (68.56%)
Masyarakat (30.85%)
Dewan Komisaris
Grace Ernawan (Komisaris Utama)
Evi Marini (Komisaris)
Direksi
Markus Silitonga (Direktur Utama)
Meriam Lina Sitorus (Direktur)
Anak Perusahaan
PT Mutiara Laut Abadi (Produksi Kepiting Kalengan - 99%)
Situs web

Komposisi Pendapatan di 2019

422,30 M
376,22 M
376,22 M

Status Kuartal Terkini

  • Penjualan-Naik > 20%
  • Penjualan-Naik > 40%
  • Penjualan-Naik > 60%
  • DER > 1x
  • Hutang-Naik > 20%
  • Hutang-Naik > 40%
  • Laba
  • Berbalik-Untung
  • Laba-Naik > 40%
  • Laba-Naik > 60%
  • Laba-Naik > 80%
  • Laba-Naik > 100%
  • ROE-Minus
  • ROE < 10%
  • Nilai-Buku > Harga
  • Modal-Naik-Rata2 > 10%
  • Modal-Naik-Rata2 > 20%
  • Penjualan-Naik-Rata2 > 10%
  • Penjualan-Naik-Rata2 > 20%
  • Laba-Naik-Rata2 > 20%
  • Laba-Naik-Rata2 > 40%
  • Laba-Naik-Rata2 > 60%
  • Laba-Naik-Rata2 > 80%
  • Laba-Naik-Rata2 > 100%
  • Laba-Naik-Rata2 > 200%
  • Laba-Naik-Rata2 > 300%
  • Aset-Lancar > Hutang-Lancar
  • Margin-Laba-Kotor < 20%
  • Margin-Laba-Operasi < 10%
  • Margin-Laba-Bersih-Minus
  • Margin-Laba-Bersih < 10%